Harga Iphone 6S Dengan RAM 2GB Terbaru Februari 2017 - Spesifikasi Kamera 12MP

Harga Iphone 6S Terbaru - —Sebagai salah satu ponsel kelas super premium, Iphone menjadi salah satu smartphone yang digadang-gadang akan merajai smartphone kelas premium. Tidak heran, meskipun harga yang dibanderol ke Iphone 6S ini terbilang cukup mahal, smartphone ini masih tetap dicari-cari oleh para pecinta produk Apple. Oleh sebab itu, bagi Anda yang gemar mengikuti perkembangan dunia gadget dan membutuhkan pegangan smartphone terbaru yang mampu memenuhi ekspektasi, sudah saatnya mengganti ponsel lama Anda menjadi Iphone 6S keluaran terbaru ini.
Iphone 6S
Iphone 6S
Performa
Apabila dibandingkan dengan seri iphone sebelumnya, tentu saja Iphone 6S mempunyai keunggulan yang lebih tinggi, baik berupa fitur pelengkap yang belum ada pada seri sebelumnya maupun berupa perbaikan produk. Untuk melakukan multitasking yang lancar dan tidak tersendat-sendat, iphone 6S dilengkapi dengan RAM sebesar 2 GB dengan memori internal sebesa 16/64/128 GB yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Desain ponsel yang elegan juga lebih ramping, dan seperti varian ponsel pendahulunya, tersedia dalam varian warna berupa space gray, silver, gold, dan rose gold yang dapat dipilih sesuai dengan selera.

Layar
Hp Iphone 6S terbaru mempunyai layar sebesar 4.7 inchi dengan resolusi sebesar 750 x 1334 piksel dengan tipe layar LED-backlit IPS LCD capacitive touchscreen yang menghasilkan 16 juta warna. Tidak perlu khawatir ponsel kesayangan Anda akan tergores karena telah diproteksi dengan ion-strengthened glass dan oleophobic coating untuk perlindungan maksimal. Iphone 6S sudah seperti smartphone yang memang khusus diproduksi untuk Anda, bukan?

Kamera
Kamera yang disematkan tentu saja tidak tanggung-tanggung, mengingat iphone 6S tergolong pada smartphone kelas premium, yaitu berupa dual kamera dengan kamera utama berukuran 12 megapiksel dengan kamera sekunder sebesar 5 megapiksel. Hasil gambar yang dihasilkan sangat memuaskan dilengkapi dengan fitur phase detection autofocus, dual-LED, flash, serta geo-tagging.
Spesifikasi Iphone 6S
Spesifikasi Iphone 6S
Konektivitas
Tidak perlu khawatir pengguna tidak dapat berbagai data dengan ponsel satu ke ponsel lainnya karena iphone 6S mampu berbagi data dengan menggunakan bluetooth, Wi-FI, dual-band, serta hotspot yang dapat digunakan untuk meramban internet. Tidak hanya itu, penggunaan kabel USB juga mempermudah pengguna dalam membagikan data dalam jumlah yang cukup besar. Untuk mengakses internet, pengguna dapat memanfaatkan jaringan data GPRS, EDGE dengan kecepatan akses berupa HSPA.

Spesifikasi Iphone 6S

Simcard Nano-SIM
Jaringan GSM, CDMA, HSPA, EVDO, LTE
Layar LED-backlit IPS LCD 4.7 inchi, Resolusi 750 x 1334 pixels
Sistem Operasi iOS 9, upgradable to iOS 9.2.1
Chipset Apple A9
Prosesor Dual-core 1.84 GHz Twister
Kapasitas Memory 16/64/128 GB, microSD up to-
RAM 2 GB
Kamera Depan 5 MP, face detection, HDR, panorama
Kamera Belakang 12 MP, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash
Fitur Kamera 1/3" sensor size, 1.22 µm pixel size, geo-tagging, simultaneous 4K video and 8MP image recording, touch focus, face/smile detection, HDR (photo/panorama)
Baterai Non-removable Li-Ion 1715 mAh
Pilihan Warna Space Gray, Silver, Gold, Rose Gold

Harga Iphone 6S

Harga iphone 6S memang lagi-lagi terbilang fantastis karena Apple membanderolnya dengan harga Rp 9 sampai 12 juta-an. Tidak perlu khawatir akan dikecewakan karena harga tersebut telah ditutup dengan spesifikasi dan performa maksimal yang ditawarkan oleh smartphone produkan Apple ini.

Harga Iphone 6S 16GB Terbaru Rp. 9,2 Jutaan
Harga Iphone 6S 64GB Terbaru Rp. 10,7 Jutaan
Harga Iphone 6S 128GB Terbaru Rp. 12,1 Jutaan
Untuk informasi Harga dan tipe iPhone terbaru dapat anda lihat pada halaman berikut : Daftar Harga iPhone Terbaru

Untuk memperoleh informasi lengkap lainnya terkait dengan iphone 6S sebagai bahan pertimbangan sebelum memboyong smartphone ini, Anda dapat mengunjungi website resminya dan menyimak daftar harga iphone 6S terbaru.

Baca Juga :
Spesifikasi dan Harga Hp iPhone 6S Terbaru